Jayapura (ANTARA News) - Pemain Persidafon Jayapura, Isak Kanon, hingga saat ini masih ditahan di Polsek Abepura, terkait kasus penikaman yang diduga dilakukannya, Minggu dini hari (28/7) sekitar pukul 01.00 WIT.
Kapolres Kota Jayapura AKBP Alfred Papare, mengakui, saat ini masih menahan Isak Kanon karena terkait penikaman yanng dilakukannya terhadap korban Yonathan Homer (22 th).
Dikatakan,penikaman yang terjadi di jalan PGRI Perumnas 3, Kota Jayapura itu berawal dari keributan antara pelaku dan korban.
Saat itu pelaku juga diduga dalam pengaruh minuman keras sehingga melakukan tindak kekerasan.
Korban yang berstatus mahasiswa salah satu perguruan tinggi di Jayapura, kemudian dilarikan ke RS Dian Harapan, namun kemudian dirujuk ke RSUD Dok 2 untuk memperoleh penanganan lebih lanjut.
Menurutnya, tersangka sendiri setelah melakukan aksi penikaman kemudian melarikan diri dan baru berhasil ditangkap Minggu (28/7) sekitar pukul 15.00 WIT dikawasan pemukiman "Graha Yotefa" Abepura.
"Kami masih terus melakukan pemeriksaan terhadap pelaku untuk mengetahui motifnya," kata Kapolres Jayapura AKBP Papare seraya menambahkan, pelaku yang masih tercatat pemain Persidafon itu masih ditahan di Polsek Abepura.
http://www.antaranews.com/berita/387922/pemain-persidafon-terlibat-kasus-penikaman